Kemhan Rusia Rilis Video Su-25SM Jatuh di Suriah

jatuhSputnik

ANGKASAREVIEW.COM – Kementerian Pertahanan (Kemhan) Rusia telah merilis video pesawat jet tempur Sukhoi Su-25SM Grach (NATO: Frogfoot) mereka yang ditembak jatuh oleh kelompok bersenjata saat melintas di wilayah udara Provinsi Idlib, Suriah, Sabtu (3/2/1018). Akibat kejadian tersebut, sang pilot dikabarkan telah tewas.

Media Rusia, Sputnik melaporkan bahwa Kemhan Rusia menduga pesawat jet twin engine berkursi tunggal itu berhasil ditembak jatuh dan hacur saat terbang di atas zona de-eskalasi Idlib, Suriah. Pesawat tersebut ditembak oleh kelompok bersenjata menggunakan rudal panggul antipesawat (man-portable air-defense system/MANPAD).

Baca Juga: Blar! Su-25 Rusia Ditembak Jatuh MANPAD di Suriah

Pilot yang berhasil bailout (menyelamatkan diri) dengan parasut dan mendarat di wilayah yang dikuasai kelompok bersenjata akhirnya tewas setelah berjibaku melawan anggota kelompok tersebut.

“Pilot melaporkan ia melakukan bailout di area yang dikuasai oleh kelompok bersenjata Jabhat Fatah al-Sham (sebelumnya dikenal dengan Front al-Nusra). Saat melakukan perlawanan dengan kelompok bersenjata, pilot tersebut tewas.

Pasca kejadian tersebut, Angkatan Udara Rusia langsung melakukan serangan rudal presisi tinggi ke wilayah yang mereka yakini sebagai tempat diluncurkannya rudal panggul oleh kelompok tersebut.

Baca Juga: Sering Ganggu Misi Su-25 di Suriah, Rusia Kesal dengan F-22 Raptor AS

“Tim pemukul yang menggunakan senjata presisi telah melakukan serangan ke wilayah yang dikuasai oleh kelompok bersenjata Jabhat Fatah al-Sham di Provinsi Idlib, di lokasi tempat diluncurkannya rudal yang menembak jatuh pesawat Su-25 Rusia. Berdasarkan penyadapan radio, dari hasil serangan tersebut lebih dari 30 anggota Jabhat Fatah al-Sham telah dihancurkan,” ungkap pejabat Kemhan Rusia.

Setelah dilakukan serangan tersebut, berbagai upaya dilakukan agar dapat mengambil jasad sang pilot.

Selama dua tahun menggelar operasi militer di Suriah, Rusia setidaknya telah kehilangan empat pesawat dan empat helikopter. Menurut penuturan Wakil Menteri Pertahanan Rusia, Yury Borisov, pesawat tempur serang darat yang telah dimodernisasi itu saat ini digunakan untuk operasi di Suriah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *